Daerah  

Gubernur Al Haris Buka Expo Bazar UMKM Kemenkeu Satu Jambi 2025

Pemayung.id – Gubernur Jambi, Al Haris membuka Expo Bazar UMKM Kemenkeu Satu Jambi 2025 yang digelar di halaman kantor KPPN Kota Jambi, Minggu (02/11/2025) pagi.

Kegiatan ini diawali dengan senam bersama yang dihadiri Kepala Kantor Wilayah KPPN Jambi, Ketua TP PKK Provinsi Jambi, dan para pimpinan perbankan.

Expo Bazar ini menjadi ajang semangat bersama untuk mendorong pelaku UMKM Jambi dan menggerakkan pertumbuhan ekonomi daerah.

Gubernur Al Haris menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar bazar biasa, tapi juga bagian dari upaya bersama untuk menggairahkan perekonomian masyarakat.

“Kita hadir di sini menyemangati teman-teman pelaku UMKM. Kita ingin ekonomi kita bergairah lagi. Harapannya, akhir tahun nanti ekonomi bisa tumbuh di atas 5,12 persen secara nasional, dan Jambi juga bisa tembus angka 5 persen, bukan lagi 4,99,” ujar Al Haris.

Ia menegaskan, UMKM adalah garda terdepan dalam menggerakkan ekonomi daerah. Karena itu, berbagai kegiatan dan event seperti expo bazar ini sangat penting untuk memberi ruang promosi dan semangat baru bagi pelaku usaha lokal.

“Kita ingin UMKM bangkit, semangatnya tumbuh lagi. Event-event seperti ini kita buat supaya ekonomi di Jambi makin hidup. Mudah-mudahan ini jadi ikhtiar kita bersama membantu pemerintah agar ekonomi Indonesia di akhir tahun ini bisa tumbuh lebih baik,” tambahnya.

Menurut Al Haris, kebangkitan sektor UMKM diharapkan memberi dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi Jambi di masa mendatang.(*)